BETUN, GARDAMALAKA.COM – Anggota Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI), Angelius Wake Kako melakukan kunjungan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Malaka, provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Jumat (27/11/2020).

Kunjungan itu dilakukan Angelius, Sang Senator untuk memantau tahapan Pilkada yang sedang berjalan serta memastikan berlangsungnya Pilkada yang damai di Kabupaten Malaka.

Selain itu, Senator ini ingin memastikan logistik untuk Pilkada 9 Desember 2020, yang mana sebagian besarnya sudah tiba di kantor KPU.

Ketika ditemui media di Sekretariat KPU Malaka, Jumat (27/11) pria yang akrab disapa AWK ini menjelaskan bahwa tanggung jawabnya adalah melaksanakan tugas konstitusional sebagai wakil daerah demi memastikan proses persiapan pelaksanaan pemilihan kepala daerah serentak yang akan dilaksanakan pada tanggal 9 Desember nanti di seluruh wilayah Indonesia.

“Kebetulan saya dari Dapil NTT maka kehadiran saya untuk mengecek kesiapan, tentunya di sini, dalam hal ini KPU terkait dengan persiapan,” ujar AWK.

Mantan Ketua Presidium Pengurus Pusat PMKRI itu menilai, pilkada kali ini menjadi pilkada yang luar biasa.

Dijelaskannya, hal ini karena tambahan protokol dalam Pilkada tidak hanya sebatas proses formal seperti yang selama ini terjadi dalam proses pemilu, akan tetapi ada penambahan protokol kesehatan, karena Pilkada ini dilaksanakan di saat pandemi.

Pihaknya ingin memastikan bahwa Pilkada 2020 harus berjalan sukses. Persiapannya harus luar biasa sempurna, dan yang paling penting adalah tidak boleh mengabaikan protokol kesehatan.

Ia mengatakan, NTT adalah daerah yang cukup jauh dari Ibukota (Jakarta). Maka untuk memastikan apakah logistik- logistik yang dimaksudkan untuk menyukseskan pelaksanaan Pilkada dengan protokol ini sudah ada atau belum, pihaknya melakukan kunjungan ini.

“Puji Tuhan, tadi sudah diinformasikan, sebagian besar (logistik) sudah di KPU Malaka; tinggal beberapa yang akan menyusul, mungkin sedang dalam perjalanan. Karena kita juga membantu di tingkat pusat, dari sini dan akan didistribusikan ke tingkat penyelenggara paling bawah, tingkat desa,” ungkap AWK.

Hal yang paling penting, menurut AWK adalah pilkada ini harus berjalan damai, lancar agar bisa menghasilkan pemimpin-pemimpin, para kepala daerah yang bisa membawa perubahan ke depan dan untuk kemajuan daerah. (Jes/Red)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here