BETUN, GARDAMALAKA.COM – Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascam) Malaka Timur, Kabupaten Malaka mulai melakukan perekrutan PPL untuk mengawal Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Malaka Tahun 2020.

Kordiv SDM David Ximenes, kepada wartawan media, Senin (17/2/2020) mengatakan, ketentuan pendaftaran bagi Calon PPL yaitu Warga Negara Indonesia, sehat jasmani dan rohani, serta berdomisili di kecamatan setempat.

“Sedangkan persyaratan lain berupa KTP Elektronik, Ijasah terakhir minimal SMA, tidak pernah dipidana, surat keterangan kesehatan, dan bekerja sepenuh waktu, serta tidak pernah terlibat partai politik dan setia kepada UU dan Pancasila”, jelas dia.

Ia melanjutkan, pendaftaran sudah dimulai hari Minggu, 16 hingga Sabtu, 22 Februari 2020.

“Kita juga telah menyebarkan informasi di setiap desa”, tambahnya.

Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan Malaka Timur (Foto: Dok. Pribadi)

Ketua Panwascam Malaka Timur, Agustinus F. Funan pun membenarkan pendaftaran sudah dimulai, dan pelamar langsung diwawancara pada saat melakukan pendaftaran.

Menurut Gusty, demikian sapaan akrabnya, setiap orang yang berminat dan memenuhi ketentuan dan persyaratan bisa mendatangi Sekretariat Panwascam Malaka Timur untuk mendaftarkan diri.

“PPL adalah ujung tombak Pengawasan dan sekaligus Penentu Kualitas Penyelenggara pada pelaksanaan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati di tingkat Desa”, tandas Aktivis PMKRI cabang Kefamenanu ini. (Vinsen/Red)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here